Jalin Kerja Sama di Bidang Sosial, LAZIS Al-Hamidiyah Kunjungi Wahid Foundation

Senin, 09 September 2024

Jakarta – Rabu, 4 September 2024. Lembaga Amil Zakat, Infaq, dan Shadaqah (LAZIS) Yayasan Islam Al-Hamidiyah melakukan kunjungan kerja ke Wahid Foundation dalam rangka menjalin kerjasama di bidang sosial dan kemanusiaan. Kegiatan ini dihadiri oleh KH. Jauhari Sadji, Lc, Ketua LAZIS Yayasan Islam Al-Hamidiyah, M. Reza Fauzan Bobby, M.Ds, Pengawas LAZIS Al-Hamidiyah, serta M. Hanif Alman Bimo, Dzuriyah dari Alm. KH. Achmad Sjaichu, pendiri Yayasan Islam Al-Hamidiyah.


Dalam pernyataannya, KH. Jauhari Sadji menyampaikan rasa terima kasih atas sambutan hangat dari pihak Wahid Foundation. Ia menyampaikan kedatangan ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi sekaligus kerjasama di bidang sosial dan kemanusiaan. Semoga kunjungan ini dapat menghasilkan kolaborasi yang bermanfaat bagi semua pihak.


Dari pihak Wahid Foundation, acara ini dihadiri oleh Siti Kholisoh, Program Manager; Sri Handayani, Finance Manager; Isnaini, HRGA Manager; Reny Sri Rahayu, KCD Manager; Amanda Dhea S, Program Assistant; dan Nadia Fitriani, Program Assistant. Dalam sambutannya, Siti Kholisoh menyampaikan apresiasinya atas kunjungan LAZIS Al-Hamidiyah. Beliau berharap semoga silaturahmi ini dapat menjadi langkah awal untuk merealisasikan kerjasama dalam program-program sosial kemanusiaan yang bermanfaat bagi banyak orang.


Kegiatan ini dimulai dengan sambutan dari kedua belah pihak, dilanjutkan dengan presentasi program-program dari Wahid Foundation, dan diakhiri dengan sesi ramah tamah serta foto bersama.

Rp. 78,126,801

Donasi tersalurkan

7

Program Donasi

15

Donatur